Babatpost.com – Pihak kepolisian Polda Metro Jaya akhirnya mendapatkan ijin untuk membongkar makam mendiang Allya Siska Nadia yang diduga meninggal karena malapraktik Chiropractic . Makam Allya dibongkar untuk di autopsi pihak yang berwajib.
Kepala Subdit Renakta Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Polisi Suparmo mengatakan, pembongkaran tersebut berlangsung sejak pukul 08.00 WIB. “Pembongkarannya dari pukul 08.00 WIB hingga kini masih berlangsung,” ujar Suparmo di TPU Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. saat ini proses pembongkaran makam masih berlangsung. Pembongkaran tersebut dilakukan secara tertutup. Tampak sekeliling makam dipasang tenda dan ditutupi dengan kain berwarna hijau di sekeliling tarubnya.
(Baca juga : Berikut penjelasan tentang terapi Chiropractic)
Para awak media hanya bisa meliput dari jarak sekira lima puluh meter. Proses pembongkaran tersebut juga diamankan oleh anggota Direktorat Sabhara Polda Metro Jaya beserta Polsek Kebayoran Lama. Selain itu, juga turut hadir anggota TNI dari Koramil Kebayoran Lama.
Sebelumnya, Allya Siska Nadya (33), diduga menjadi korban malapraktik klinik Chiropractic First di Pondok Indah Mall (PIM) 1, Jakarta Selatan. Setelah membayar Rp17 juta, Allya diterapi di klinik itu pada 6 Agustus 2015.
Allya sempat mengalami bengkak di leher hingga mual dan muntah sebelum meninggal, bahkan dia sempat dibawake rumah sakit pondok indah, tapi nyawanya sudah tak tertolong lagi.