Babatpost.com – Uruguay nampaknya belum habis begitu saja, di baba qualifikasi piala dunia 2018 zona CONMEBOL, Uruguay main kesetanan lawan Chile tigal gol tanpa balas. Tampil di Estadio Centenario, Montevideo, Uruguay membuka keunggulan di menit 23 lewat aksi Diego Godin. Pemain Atletico Madrid ini memanfaatkan umpan Sebastian Coates, sebelum membobol gawang Chile lewat jarak dekat.
Tuan rumah menggandakan keunggulan di menit 61, kali ini lewat pemain pengganti, Alvaro Pereira. Sundulan Martin Caceres di menit 65 membuat Uruguay menang telak 3-0.
Laga ini diakhiri dengan kartu merah yang diterima pemain Chile, Jorge Valdivia di masa injury time. Dia dianggap memprotes keputusan wasit secara berlebihan.
Ini menjadi balasan setimpal usai kedua tim bertemu di perempat final Copa America 2015. Saat itu, Chile menang dengan skor tipis 1-0.
Laga tersebut diwarnai insiden Gonzalo Jara yang mencolek bokong Edinson Cavani. Cavani yang terprovokasi mendapat kartu merah di laga tersebut.
Kemenangan ini membawa Uruguay menempati posisi 2 zona CONMEBOL dengan 9 poin dari 4 laga, tertinggal 3 poin dari Ekuador yang menguasu klasemen. Sedangkan Chile ada di posisi 4 dengan 7 poin.
Susunan Pemain
Uruguay: Fernando Muslera, Maximiliano Pereira, Martin Cáceres, Diego Godín, M. Corujo, Sebastian Coates, E. Arévalo, Nicolas Lodeiro, C. Sánchez, Edinson Cavani, Diego Rolan
Chile: Claudio Bravo, Gonzalo Jara, E. Mena, M. González, J. Valdivia, Arturo Vidal, Mauricio Isla, M. Diaz, Gary Medel, Eduardo Vargas, Alexis Sánchez