Jamu Juve, Internzionale cuma bisa main imbang

Babatpost.com – Seri kedelapan lanjutan liga Italia Serie A, menghadirkan laga klasik antara Inter vs Juventus. Bermain ngotot sejak awal tidak mampu membuat kedua membobol gawang masing-masing lawan, Hasil ini membuat Inter harus puas turun ke posisi tiga dengan raihan 17 poin. Sementara Bianconeri –julukan Juventus – juga mengalami penurunan posisi dari 14 ke 12 dengan poin sembilan.

Jalannya Pertandingan

Read More

Babak Pertama

Pertandingan dimulai dengan baik oleh Juventus. Cuadrado menerima umpan yang diberikan oleh Alvaro Morata. Tanpa ragu, pemain pinjaman dari Chelsea tersebut melepaskan tembakan ke arah gawang Inter. Sayang, si kulit bulat masih melambung.

Berita Terkait :  Juventus Tingkatkan Pengejaran Untuk Manuel Locatelli, Tawarkan 515 Milyar Plus Pemain

Pertandingan berjalan cukup keras. Baru 11 menit pertandingan berjalan, tiga kartu kuning sudah dikeluarkan wasit Paolo Valeri. Dua pemain Juve yang diganjar kartu kuning yakni Claudio Marchisio dan Sami Khedira. Sementara satu pemain Inter yang terkena kartu adalah Felipe Melo.

Lini tengah Juve membuat Inter sedikit kerepotan. Penguasaan bola yang dilakukan si Nyonya Tua di lini tengah didalangi Marchisio dan Khedira. Inter berusaha mencari celah untuk menyerang melalui Stevan Jovetic.

Memasuki menit 30 Inter melakukan tekanan kepada lini pertahanan Juve. Salah satu peluang emas didapat Inter dari Jovetic. Dari jarak dekat sepakan kerasnya mengarah ke gawang Juve, namun Chiellini mampu menghalau sepakan Jovetic.

Berita Terkait :  Prediksi Skor Blackpool vs Sunderland, 1 Januari 2023: The Black Cats Incar Kemenangan Hattrick Championship

Tak lama dari peluang Jovetic, Brozovic melakukan hal serupa. Dari jarak dekat Brozovic melepaskan tendangan keras, namun Buffon dengan sigap menghalau laju bola. Hingga babak pertama berakhir, skor 0-0 menghiasi babak pertama.

Babak Kedua

Bianconeri –julukan Juve– memulai babak kedua dengan penuh semangat. Terbukti mereka langsung menggebrak dengan membuka peluang lewat sepakan Cuadrado. Namun, tendangan pemain yang dipinjam dari Chelsea tersebut masih dapat ditahan Handanovic.

Tersentak dengan peluang yang dibuat tim tamu, Nerazzurri –julukan Inter– membuat hal yang sama. Stevan Jovetic! hampir mencetak gol lewat sepakannya, namun masih ditahan Buffon.

Selepas peluang yang dibuat Jovetic, bola lebih banyak berputar di lini tengah. Sayangnya konduktor kedua tim, Paul Pogba maupun Marcelo Brozovic belum menampilkan permainan terbaik.

Berita Terkait :  Prediksi Salernitana vs Juventus 1 Desember 2021

Sami Khedira mendapat peluang emas! Memanfaatkan umpan dari Morata, pemain berpaspor Jerman tersebut melepas tendangan menyusur dari dalam kotak penalti, namun masih membentur tiang.

Banyak menghasilkan peluang tetapi tak kunjung mencetak gol membuat pelatih Massimiliano Allegri memasukkan Paulo Dybala dan Mario Mandzukic. Masuknya dua pemain itu menambah daya gedor Juve.

Akan tetapi, tak ada gol yang dibuat Juve maupun Inter hingga wasit Paolo Valeri meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Susunan Pemain

INTER MILAN (4-3-1-2): Handanovic; Santon, Miranda, Murillo, Jesus; Melo (Guarin 64’), Medel (Kondogbia 90’), Brozovic; Perisic; Jovetic (Palacio 90’), Icardi.

JUVENTUS (4-3-3): Buffon; Barzagli, Bonucci, Chiellini, Evra; Khedira, Marchisio, Pogba; Cuadrado, Morata (Mandzukic 71’), Zaza (Dybala 78’).

Related posts