Samsung hadir dengan membawa berita tidak mengenakkan beberapa waktu lalu saat mengungkapkan Galaxy Note 5. Produsen asal Korea Selatan itu memutuskan tidak akan meluncurkan Galaxy Note 5 di Eropa, namun tampaknya hal itu tidak akan terjadi.
Kamis (15/10/2015), berdasarkan rumor terbaru yang berdar, Samsung dilaporkan Galaxy Note 5 di Eropa awal Januari 2016. Hal itu diungkapkan belum lama ini oleh blog teknologi Romania. Blog Romania itu mengutip dari sumber tidak resmi yang dekat dengan Samsung cabang Romania.
Sekadar informasi, ketika Samsung mengeluarkan Galaxy Note 5 secara resmi, Samsung dilaporkan memutuskan tidak akan mengeluarkan suksesor Note 4 itu ke pasar Eropa. Hal itu disinyalir, Samsung ingin fokus mempromosikan Samsung Galaxy S6 Edge+.
Banyak yang cemas akan hal itu, lantaran Galaxy Note 5 tidak masuk ke pasar Eropa. Beberapa konsumen atau penggemar seri Note mengakali hal itu dengan cara meng-import model dual SIM dari Asia melalui beragam channel, jalan ini bisa menyebabkan proses garansi administrasi dan kompatibalitas operator sedikit sulit.
Samsung secara resmi telah meluncurkan Galaxy Note 5 pada Agustus 2015 lalu dan sampai saat ini hanya tersedia di beberapa wilayah saja. Berdasarkan informasi dari operator, phablet canggih Galaxy Note 5 akan menyambangi pasar Eropa pada awal 2016 mendatang, tepatnya bulan Januari.
Samsung Galaxy Note 5 ini dengan layar sentuh berukuran 5,7 inci dengan resolusi Quad High Definition (QHD) 2560 x 1440 piksel yang menggunakan teknologi Super AMOLED dengan kerapatan 518 piksel per inci, serta dilindungi lapisan antigores dari Gorilla Glass 4.
Sama seperti pendahulunya, Galaxy Note 5 dilengkapi dengan stylus pen yang disebut dengan S Pen. Smartphone ini menggunakan sistem operasi Android 5.1.1 Lollipop dengan balutan antarmuka TouchWiz UI, seperti yang dilansir dari situs resmi Samsung (14/10/2015).
Performa yang ditawarkan Galaxy Note 5 ini tak jauh berbeda dengan Galaxy S6 Edge+ yang ditenagai oleh chipset Exynos 7420 octa-core 64-bit yang terdiri dari quad-core ARM Cortex-A53 dengan kecepatan 1,5GHz dan quad-core ARM Cortex-A57 dengan kecepatan 2,1GHz yang didukung pengolah grafis dari Mali-T760MP8 dan dipadukan dengan RAM sebesar 4GB jenis LPDDR4 untuk mendukung kinerjanya.