Ditemukan spesies baru bunga bangkai

Babatpost.com – Kawasan Danau Sembilan, kabupaten Kaur, Bengkulu. Ditempat in ditemukan adanya spesies baru dari bunga Bangkai atau Raflesia Arnoldi. Berdiameter sekitar 50cm dan tinggi 10cm. “Empat helai kelopaknya sudah membuka namun belum sempurna. Diperkirakan rafflesia ini akan mekar secara sempurna pada hari ini. Bunga langka ini dapat dinikmati hingga lima hari ke depan,” ujar Ketua Komunitas Pemuda Padang Guci Peduli Puspa Langka (KPPGPPL ) Kabupaten Kaur, Noprianto, Senin (5/10/2015).

Sementara itu, sekuntum bunga Rafflesia Arnoldii juga mekar sempurna di kawasan Cagar Alam Km 36, Kecamatan Taba Penanjung, Kabupaten Bengkulu Tengah, Provinsi Bengkulu. Bunga Rafflesia ini memiliki diameter sekira 90 sentimeter. Itu juga dapat dinikmati hingga 5 hari ke depan.

Read More

”Bunga Rafflesia yang mekar hari ini, ukuran lebih besar dari biasanya,” kata penjaga bunga, Yanti. Ia mengatakan bunga Rafflesia Arnoldi itu memiliki lima kelopak.

Related posts