Waspada berbuka puasa saat nyetir

Babatpost.com – Gimana nih kalian semua sudah siap menjalankan ibadah puasa. Ada sedikit tips nih dari Babatpost, buat kalian yang suka telat pulang ke rumah waktu berbuka.

Menyegerakan berbuka sangat dianjurkan kepada umat Islam yang berpuasa. Namun permasalahannya, banyak di antara umat Islam terkadang tidak berada di lokasi yang benar-benar nyaman untuk berbuka. Sebut saja salah satunya saat mengendarai mobil.

Read More
Berita Terkait :  6 Cara Pembangkit Semangat di Hari Senin

Untuk yang sedang menyetir mobil, bisa sekadar membatalkan dengan minum atau menyantap makanan kecil.

“Kalau dari sisi safety driving tentunya tidak dibenarkan melakukan aktivitas lain di dalam mobil ketika mengemudi. Jika hanya sekadar membatalkan puasa dengan minum bisa dilakukan, namun harus tetap berhati-hati dengan melihat kondisi sekitar,” ungkap Hasnul Arifin Pulungan, instruktur keselamatan berkendara dari Rifat Drive Labs (RDL) kepada Okezone.

Jika kondisi jalan macet, lanjut dia, maka hal itu menguntungkan karena mobil berhenti atau setidaknya jalan perlahan. Namun jika kondisi jalan lengang, ia menyarankan pengemudi berhenti sejenak di tempat yang aman.

Berita Terkait :  Yuk Simak Cerita Risty Tagor dan Indra Bekti yang Mulai Ajari Anak Berpuasa

“Kalau lagi macet bisa sambil minum atau makanan ringan. Tapi kalau makan dengan menu makanan berat, sangat tidak dianjurkan. Kalau mau lebih nyaman, berhenti atau di tempat makan terdekat,” tutupnya.

Related posts