Bom meledak dan baku tembak terjadi di Paris, Prancis

A French police officer patrols around the Sacre Coeur basilica at Montmartre district, in Paris,, Monday, Jan. 12, 2015. France on Monday ordered 10,000 troops into the streets to protect sensitive sites after three days of bloodshed and terror, amid the hunt for accomplices to the attacks that left 17 people and the three gunmen dead. (AP Photo/Jacques Brinon)

Babatpost.com – Jumat malam, 13 November 2015 waktu setempat, Paris diguncang dengan adanya Ledakan dan aksi teror penenmbakan di dekat pusat kesenian Bataclan, korban tewas sementara menurut laporan adalah 40 orang.

Dilansir dari Guardian, Pemerintah Prancis mendeklarasikan gawat darurat. Dilaporkan media Prancis, diperkirakan sekitar 60 orang disandera di dalam gedung kesenian hingga sekarang. Penyanderaan sudah berlangsung selama 20 menit.

Read More

Laporan menyebutkan, enam pria bersenjata terlibat dalam insiden penembakan. Pihak keamanan menyatakan mencurigai kelompok militan Islam berada di balik aksi teror tersebut.

Sementara itu, dua ledakan terdengar di dekat stadion Stade de France, di mana pertandingan sepakbola Prancis-Jerman sedang berlangsung dan dihadiri oleh Presiden Prancis Francois Hollande. Pihak kepolisian sudah menutup daerah tersebut.

Pertandingan sepakbola tetap berlangsung sampai akhir, dan Presiden Hollande sudah keluar stadion dengan selamat. Namun, kepanikan terjadi di dalam stadion, karena gosip beredar serangan meluas dan para penonton tertahan di dalam stadion.

Related posts